Rabu, 09 November 2011

Software Sistem Informasi Akuntansi dan Pencurian

Pagi ini saya membaca berita tentang seorang gadis yang berani. Sepeda Kathryn dicuri, dan sesudah mencari di website Craiglist, di mana kebetulan sepeda-nya ditawarkan untuk dijual oleh sang pencuri, Kathryn pura-pura mau membeli sepeda itu, dan meminta untuk mencobanya dahulu. Ketika diizinkan Kathryn mengendarai sepeda itu pergi dan mencurinya kembali. Sesudah itu dia melaporkan ke polisi yang kemudian menangkap sang pencuri. Sang gadis memang pemberani, tetapi polisi menyarankannya untuk tidak melakukannya kembali di masa depan demi keselamatannya sendiri. Kadangkala, demikian juga di perusahaan, pihak manajemen sering harus berusaha melakukan segala macam cara untuk mencegah pencurian. Satu hal yang membuat saya sangat terkejut ketika pertama kali kembali ke Indonesia, adalah bagaimana pencurian di dalam perusahaan di tempat saya bekerja dahulu, sudah dianggap lumrah. Bahkan, ketika saya dengan sengaja menyusun sistem untuk menghentikan praktik pencurian, orang-orangnya bahkan berani marah! Tentu saja, dengan demikian saya justru mendapat kesempatan untuk membersihkan perusahaan dari orang-orang seperti itu. Sebenarnya, kalau seandainya sebuah perusahaan mempunyai Software Sistem Informasi Akuntansi yang bagus dan efektif, efek pencurian bisa diminimalisir dengan baik. Ini terjadi karena semua keadaan dan sumber daya di perusahaan tersebut dapat terlihat dengan jelas melalui Software Sistem Informasi Akuntansi tersebut, seperti yang saya ceritakan di post: Software Sistem Informasi Manajemen dan Granit.

Apakah anda mempunyai kesulitan untuk mengontrol perusahaan anda dengan baik? Mungkin anda sudah waktunya membutuhkan sebuah Software Sistem Informasi Akuntansi yang baik. Untuk itu anda membutuhkan sebuah tim Programmer Sistem Informasi Akuntansi yang bisa mengerti kebutuhan anda dan mampu mendukung anda dengan penuh, anda bisa mempelajari tentang kami lebih lanjut di post: Software Sistem Informasi Akuntansi. Untuk kelanjutan dari post ini, anda bisa membaca post: Program Software Akuntansi dan Atap Bocor. Untuk kembali ke post yang terakhir, anda cukup click: Programmer Sistem Informasi Akuntansi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar