Rabu, 21 Agustus 2013

Berita Sistem Informasi Akuntansi: AICPA Menawarkan Video tentang Standar Pensiun GASB

AICPA (American Institute of CPAs/Institut Akuntan Publik Amerika) membuat sebuah video informasi tentang dua standar pensiun baru yang dikeluarkan oleh GASB (Government Accounting Standards Board/Dewan Standar Akuntansi Pemerintah). Standar laporan akuntansi dan keuangan pensiun yang baru, Keputusan 67 dan Keputusan 68 (satu untuk rencana pensiun pemerintah dan yang lain untuk pegawai negeri) akan mengharuskan pemerintahan lokal dan negara bagian, untuk pertama kalinya, untuk jauh lebih jelas melaporkan kewajiban-kewajiban yang berhubungan dengan pensiun dalam neraca akuntansi mereka. Mereka diharapkan mempunyai dampak yang luas dalam laporan kewajiban pensiun pemerintah.

Video ini menyoroti dua standar baru dan bagaimana implementasinya bertujuan untuk memperbaiki transparansi sekitar dampak dari kewajiban pensiun publik di dalam laporan keuangan/akuntansi pemerintahan lokal dan negara bagian. Ketentuan-ketentuan di dalam Keputusan 67 mulai efektif untuk laporan keuangan/akuntansi untuk periode mulai dari Juni 15, 2013, sedangkan ketentuan-ketentuan di dalam Keputusan 68 mulai efektif untuk tahun keuangan mulai sesudah Juni 15, 2014.

Diterjemahkan dari: AICPA Offers Video on GASB Pension Standards.

Apakah anda sedang mempertimbangkan pembangunan sebuah Sistem Informasi Akuntansi yang handal? Anda mungkin bisa mempelajari kami lebih lanjut di post: Sistem Informasi Akuntansi. Untuk kembali ke post yang terbaru, anda tinggal klik: Programmer Sistem Informasi Akuntansi. Posting serupa berikutnya: Berita Sistem Informasi Akuntansi: Penata Buku/Pekerja Akuntansi Terbaik di Dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar